Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Depok Perlu Perbaikan Transportasi

Foto : ANTARA/Foto: Feru Lantara

Ilustrasi - Jalan Margonda Kota Depok

A   A   A   Pengaturan Font

DEPOK - Transportasi Kota Depok perlu segera diperbaiki agar menjadi lebih baik. Dinas Perhubungan akan bekerja sama berbagai pihak untuk memperbaiki transportasi Depok. "Masalah transportasi Depok masih banyak pekerjaan rumahnya. Saat ini kolaborasi kita sudah cukup kuat baik antarperangkat daerah maupun dengan polres, provinsi, dan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek," jelas Kepala Dishub Kota Depok, Zamrowi, Rabu (26/6).

Dia memberi contoh kerja sama yang pernah terjadi seperti jalan nasional di mana trotoarnya Dishub yang membangun. Lalu, jalan kota, jalur sepedanya dibangun BPTJ. Kemudian, underpass Dewi Sartika, Dishub yang membebaskan lahannya. Tapi underpass-nya sendiri dibangun Provinsi Jabar. Selain itu, juga ada kolaborasi angkutan dengan Jakarta.

"Kelebihannya, kolaborasi dan integrasi sudah berjalan baik. Namun, hambatan utamanya jalan di Depok tidak terlalu luas, sehingga sulit untuk diperlebar. Maka, Dishub kami fokus untuk memperbaiki transportasi publik," jelas Zamrowi. Untuk itu, Dishub Depok didukung sejumlah Perangkat Daerah memaparkan kondisi transportasi kepada tim penilai Wahana Tata Nugraha (WTN) 2024.

Zamrowi menjelaskan, berbagai tahapan yang telah dilewati dalam proses penilaian WTN tersebut. Awal prosesnya, dia harus menyatakan minat, mengisi data, dan sudah disurvei. "Kita lolos dan diundang untuk presentasi. Selanjutnya, kita masih menunggu hasilnya," ungkap Zamrowi.

Tema yang diusung dalam presentasi kali ini adalah "Kolaborasi dan Sinergitas Menuju Transportasi Depok yang Terintegrasi." Ant/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top